Thread
profile picture
Desi Saraswati
Student XII IPS
Masalah sosial dapat diartikan sebagai suatu kondisi yang tidak diinginkan. Hal ini karena..
A. Kondisi tersebut tidak sesuai keinginan masyarakat
B. Masalah sosial dapat merugikan masyarakat
C. Kondisi tersebut tidak sesuai dengan nilai dan norma yang ada di masyarakat
D. Masalah sosial dapat menyebabkan ketidakadilan sosial di masyarakat
E. Dapat menyebabkan munculnya konflik di masyarakat
4 tahun yang lalu
total answer
2
total comment
0
share
Terjawab

Jawaban (2)
0
profile picture
Afridho Aldana
Rockstar Teacher GURU SMA

Halo Desi, aku bantu jawab, ya!


Menurut Soerjono Soekanto, masalah sosial adalah masalah yang muncul di dalam masyarakat dan berhubungan erat dengan nilai-nilai dan lembaga-lembaga sosial di masyarakat.


Masalah sosial muncul karena adanya perbedaan antara nilai yang dianut masyarakat dengan realitas yang ada. Masalah sosial ini berkaitan dengan perilaku tidak bermoral, kegiatan melawan hukum, dan bersifat merusak.


Karenanya, masalah sosial ada di masyarakat namun keberadaannya tidak diinginkan karena tidak sesuai dengan nilai yang dianut oleh masyarakat.


Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah C.


4 tahun yang lalu
total comment
0
Balas
Terverifikasi

0
profile picture
Darma
Student UMUM

A. Kondisi tersebut tidak sesuai keinginan masyarakat


Permasalahan sosial adalah suatu kondisi yang tidak diinginkan yang tidak sesuai dengan nilai, norma dan budaya yang ada dimasyarakat serta membahayakan kehidupan kelompok sosial sehingga perlu diatasi.


4 tahun yang lalu