49. Makrofag adalah salah satu jenis sel penyusun jaringan ikat. Pada daerah tertentu makrofag memiliki nama khusus. Makrofag dalam sel hati disebut .... pulau langerhans d. sel kupfer b. mikroglia osteoklas makrofal alveolar e.

Pembahasan Jaringan Hewan

Identifikasi Konsep
Teman-teman, tau ga apa saja sih sel-sel yang menyusun jaringan ikat? Makrofag adalah salah satunya, kira-kira magkrofag dan sel-sel lainnya fungsinya apa yaah? Kalau kalian mau tau jawabannya, yuk kita selesaikan soal di atas karena soal tersebut berkaitan loh. Nah, agar kalian bisa menjawab soal di atas, maka materi yang harus kalian kuasai, yaitu jaringan ikat, terutama sel penyusun jaringan ikatnya yaitu jenis-jenis makrofag.
Pembahasan identifikasi masalah dan solusi
Kalian pasti tau bahwa kata kunci dari soal di atas adalah menanyakan tentang sel makrofag yang terdapat di dalam hati. Perhatikan bagan di bawah ini ya!



Jaringan ikat tersusun atas matriks dan sel-sel penyusunnya.

Matriks terdiri atas substansi amorf (tidak berbentuk) dan substansi fibrosa (serat): serat kolagen, retikular dan elastik.

Sel-sel penyusunnya terdiri atas:
  • Fibroblas berfungsi membentuk serat dan bahan dasar, mensekresikan protein (matriks)
  • Makrofag bertugas memakan kuman/zat asing
  • Sel tiang (sel mast) berfungsi sebagai penghasil heparin untuk mencegah pembekuan darah intravaskuler dan histamin sebagai peningkat permeabilitas kapiler darah
  • Sel lemak berfungsi menyimpan lemak dan melindungi organ dalam; sel plasma berfungsi menghasilkan antibodi; sel pigmen berfungsi menghasilkan melanin
  • Leukosit berfungsi dalam sistem pertahanan tubuh
  • Sel mesenkim berdiferensiasi membentuk sel penyusun jaringan lain
  • Sel plasma berfungsi menghasilkan antibodi
  • Sel pigmen berfungsi menghasilkan melanin
Sekarang kita bahas tentang makrofag ya. Makrofag adalah sel fagositik khusus yang termasuk salah satu dari banyak jenis sel yang ada dalam jaringan ikat. Makrofag berasal dari monosit, sehingga merupakan komponen penting dari sistem kekebalan tubuh, dan sekresi enzim seperti lisozim dan antigen virus interferon.

Nah, kalian harus tahu dalam tubuh manusia, makrofag dibedakan menurut lokasi dan fungsinya, yaitu makrofag usus, makrofag alveolar (di paru-paru), histiosit (di jaringan ikat), sel Kupffer (di hati), sel mesangial (di ginjal), sel mikroglia (di otak) dan osteoklas (di tulang).
Kesimpulan
Nah, jadi kalian bisa menjawab bahwa sel makrofag yang terdapat di dalam hati adalah sel kupffer ya. Jadi jawaban soal di atas adalah D ya.
Pelajari Materi Terkait di Pahamify
Buat Pertanyaan Lainnya